Lebaran lalu, aku menyempatkan pulang ke kampung halaman, di Yogyakarta. Pulang ke rumah bapak dan ibu. Di sela-sela melepas rinduku memasak di dapur, aku bercakap-cakap dengan ibu. Kira-kira seperti ini: Aku : "Mak aku meh resign * (Mak, aku mau resign )" Ibu : "Yo rapopo. Melu-melu CPNS to nok. (Ya, tidak apa-apa. Ikut-ikut CPNS tuh nak.)" Aku : "Iyo mak. Aku niliki pengumuman rung ono kabar meneh. (Iya mak. Aku melihat pengumuman belum ada kabar lagi.)" Ibu : "Karang nek PNS ki terjamin. (Kalau PNS itu terjamin.)" Aku : "Pantes aku ro mamak kon dadi PNS. (Pantas aku disuruh mamak jadi PNS)." *Catatan : kata resign berasal dari bahasa inggris yang berarti undur diri, biasanya dipakai dalam konteks pekerjaan.