Pelajaran Kecil untuk Anakku

Sebelum anakku tidur malam, aku atau suami membacakan satu atau dua buku cerita. Ritual ini sudah kami mulai sejak dia berumur 1 tahun. Dulu, baca ya tinggal baca saja isi bukunya.

Lalu aku tersadar, bahwa sejak kecil, anak harus dibiasakan tahu siapa penulis buku yang ia baca. Tujuannya agar anak bisa mengapresiasi penulis dan karyanya. Penulis dan karyanya adalah satu kesatuan. Ya minimal anakku tahu, siapa dibalik cerita favoritnya sebelum tidur.

Sejak 2 bulan terakhir, aku membacakan secara lengkap. Judul, diikuti nama penulis dan lanjut ke isi cerita. Efeknya?

Sekarang setiap mulai menyebut judul, anakku langsung menimpali dengan pertanyaan: "Yang nulis siapa?"

Ini remeh. Tapi buatku sangat menyenangkan. Anakku jadi tertarik untuk tahu siapa yang menulis. Walaupun setelah buku selesai dibaca, dia akan lupa dan bertanya lagi setiap baca buku di lain waktu. Hahaha. Senang bisa memberi pelajaran kecil untuk anakku.

Semoga kamu tetap rajin membaca buku sampai besar nanti ya nak. Banyak buku bagus menunggumu. 


Comments

Popular posts from this blog

'Ke Sana' - nya Float

Ayu Rianna Amardhi: Sang Putri Indonesia dari Komunikasi

Sensasi Bermusik Live